8 Ciri Kucing Akan Melahirkan Anaknya

Ciri-Ciri Kucing Akan Melahirkan

Setelah pada artikel sebelumnya kita sudah membahas bagaimana ciri-ciri kucing hamil dalam artikel kali ini saya akan membahas mengenai ciri-ciri kucing yang mau melahirkan.  Bagi Anda yang memiliki kucing kesayangan yang sedang hamil pasti akan sangat penasaran mengenai kapan kucing Anda akan melahirkan. Hal ini mungkin karena Anda tidak sabar ingin melihat dan memiliki bayi-bayi kucing yang lucu.

Selain itu Anda juga mungkin berniat untuk mempersiapkan apa saja yang dibutuhkan untuk menghadapi proses melahirkan kucing Anda. Oleh karena itu dalam hal ini Anda harus mengetahui kapan kucing Anda akan melahirkan.

Sama seperti halnya manusia yang memiliki tanda tau ciri-ciri tertentu ketika akan melahirkan, ternyata kucing yang akan melahirkan juga memilikinya, ciri-ciri tersebut antara lain sebagai berikut:


1)    Kelenjar Susu Membesar dan Keluar Cairan

Ciri kucing mau melahirkan yang pertama adalah keluar cairan dari kelejar susunya. Selama beberapa hari sebelum melahirkan induk kucing biasanya akan memproduksi air susu yang banyak dan biasanya air susu ini akan keluar sedikit dari putingnya pada saat mendekati hari melahirkan. Kucing tersebut juga biasanya akan menjilati air susu tersebut sampai benar-benar kering.

Selain itu karena kucing memproduksi susu yang banyak, puting susu kucing akan terlihat membesar dan bulu-bulu disekitar putingnya juga akan rontok. Ini menandakan bahwa kucing tersebut telah siap untuk menyusui.


2)    Nafsu Makan Menurun

Ciri kucing akan melahirkan yang kedua adalah nafsu makannya menurun. Sama seperti pada saat awal kehamilan, pada saat kucing mendekati hari kelahiran biasanya nafsu makannya akan turun derastis. Entah itu karena cemas karena akan melahirkan atau bisa juga karena bayi kucing dalam kandungan semakin besar dan menekan perut induk kucing sehingga membuatnya tidak nafsu makan.

Situasi seperti ini berbanding terbalik pada saat pertengahan kehamilan kucing, dimana induk kucing biasanya akan memperbanyak porsi makannya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh dan bayi-bayinya.

Dalam hal ini jika Anda mendapati kucing peliharaan Anda yang sedang hamil besar tidak mau makan maka selama dia terlihat sehat Anda tidak perlu khawatir karena bisa jadi ini adalah tanda bahwa kucing Anda sebentar lagi akan melahirkan.


3)    Suhu Tubuh Menurun

Ciri-ciri kucing akan melahirkan yang ketiga adalah suhu tubuhnya menurun. Ketika satu atau dua hari lagi akan melahirkan, suhu tubuh kucing biasanya akan menurun ke kisaran 36-37 derajat celcius, sedangkan suhu normal kucing biasanya ada dikisaran 38-39 derajat celcius. Oleh karena itu untuk mengetahui adanya perubahan suhu tubuh kucing ini Anda harus rutin memeriksanya secara berkala.


4)    Mulai Membuat Sarang

Ciri kucing akan melahirkan yang ke empat adalah mulai membuat sarang. Ketika kucing akan melahirkan, entah itu beberapa hari lagi atau beberapa jam lagi biasanya kucing akan membuat sarang untuk melahirkan dan menyusui anak-anaknya. Hal ini merupakan insting alami induk kucing untuk melindungi anak-anaknya. Induk kucing biasanya akan membuat sarang ditempat yang tenang dan hangat jauh dari gangguan hewan lain. Dalam hal ini Anda bisa membantu membuatkan sarang untuk mereka, entah itu dari kardus, kain, dan sebagainya yang dirasa akan membuat mereka nyaman.


8 Ciri Kucing Akan Melahirkan Anaknya


5)    Gelisah

Ciri kucing akan melahirkan selanjutnya adalah berprilaku gelisah. Ketika sesaat sebelum melahirkan biasanya kucing akan terlihat sangat gelisah, mondar-mandir kesana kemari, sering mengeong dan terlihat terengah-engah. Selain itu biasanya kucing juga akan menghampiri pemiliknya atau orang yang dia percayai seolah-olah sedang meminta bantuan.

Ketika Anda melihat kucing Anda yang sedang hamil berprilaku seperti ini, boleh jadi kucing Anda akan segera melahirkan. Oleh karena itu ada baiknya Anda menempatkannya disarang yang sudah Anda persiapkan sebelumnya dan menjauhkan dia ke tempat yang lebih tenang.


6)    Sering Menjilati Kelamin

Ciri kucing akan melahirkan selanjutnya adalah sering menjilati kelamin. Beberapa jam sebelum melahirkan biasanya kelamin kucing akan mengeluarkan cairan. Cairan ini berfungsi membantu mempermudah induk kucing mengeluarkan bayi-bayinya, namun biasanya kucing akan menjilati cairan ini sehingga mungkin akan sulit terlihat sehingga Anda harus lebih peka ketika kucing Anda sering menjilati kelaminnya.


7)    Terjadi Kontraksi

Ciri kucing akan melahirkan yang ke tujuh adalah terjadinya kontraksi. Sama seperti manusia kucing yang akan melahirkan juga akan mengalami konraksi, yaitu gerakan rahim untuk mendorong banyi kucing keluar. Dalam hal ini Anda bisa melihat atau merasakan kontraksi ini dengan mengamati perutnya dari dekat atau menyentuh bagian perutnya dengan lembut dan merasakan gerakannya. Kontraksi ini biasanya akan membuat kucing tampak mengeong kesakitan dan terkadang diikuti dengan keluarnya lendir dan sedikit darah dikelaminnya.


8)    Air Ketuban Pecah

Ciri-ciri kucing akan melahirkan yang ke delapan adalah air ketubannya pecah. Mungkin ini adalah ciri paling pasti dari kucing yang akan melahirkan. Sama seperti manusia, ketika kucing akan melahirkan air ketubannya juga akan pecah dan keluar dari kelaminnya, selain itu kucing juga akan mengeluarkan lendir disartai sedikit darah ketika sudah mulai melahirkan. Jika sudah terjadi hal, ini hampir dipastikan bahwa kucing tersebut akan segera melahirkan.


Posting Komentar untuk "8 Ciri Kucing Akan Melahirkan Anaknya"