Berikut 6 Unsur-Unsur Iklim

Berikut 6 Unsur-Unsur Iklim

Iklim merupakan suatu bagian dari alam yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Seiring dengan cuaca, iklim akan sangat berpengaruh pada kehidupan manusia dan segala aspeknya. Hal ini dikarenakan kehidupan manusia akan bergantung terhadap adanya iklim dan juga cuaca. Selain itu, ada pula unsur-unsur iklim yang harus Anda ketahui.

Unsur-unsur iklim terdiri atas beberapa hal yang penting untuk Anda ketahui. Baik cuaca ataupun iklim sama-sama memiliki unsur pembentuk yang terbilang sama komponennya. Dan sebagai manusia yang bergantung pada adanya iklim sekaligus cuaca, mengetahui apa saja unsur yang membentuk iklim menjadi hal yang perlu untuk Anda ketahui.

Sebenarnya, apa sih pengertian dari iklim?

Jika dilihat dari pengertiannya, iklim dapat diartikan sebagai suatu keadaan rata-rata yang terjadi pada suatu cuaca, akan tetapi meliputi waktu yang relatif lama dan dalam jangkauan spasial atau ruang yang lebih luas dari pada cuaca. Sementara itu, cuaca sendiri dapat diartikan sebagai bagaimana keadaan suhu udara, tekanan udara, curah hujan, angin, serta sinar matahari pada suatu wilayah tertentu. Dari segi komponennya,unsur-unsur iklim dan cuaca adalah sama.

Unsur-unsur iklim merupakan sepeerangkat komponen yang tidak bisa dipisahkan dari iklim itu sendiri karena kesemua komponen inilah yang akan membentuk suatu iklim tersebut. Di Indonesia sendiri yang merupakan negara yang terletak di wilayah yang tropis membuat Indonesia juga memiliki iklim tropis. Adapun ciri-ciri dari iklim tropis tersebut adalah suhu udara yang tergolong tinggi sepanjang tahun.

Selain itu iklim tropis yang dimiliki Indonesia juga tidak dapat dilepaskan dari fakta bahwa Indonesia memiliki bentuk negara kepulauan. Kemudian, ada beberapa ciri-ciri dari iklim tropis yang dimiliki oleh Indonesia. Ciri-ciri tersebut meliputi beberapa hal diantaranya adalah:
a)    Suhu udara yang tergolong tinggi rata-ratanya yang disebabkan karena posisi matahari selalu vertikal. Umumnya suhu tersebut berkisar antara 20-23° C.
b)    Amplitudo suhu tahunan yang rata-rata kecil. Dan memiliki amplitudo suhu harian yang lebih besar dibandingkan tahunan.
c)    Memiliki tekanan udara yang cenderung rendah dan ketika berubah maka sifatnya perlahan dan tidak beraturan.
d)    Memiliki curah hujan yang lebih banyak dari daerah-daerah lain yang ada di dunia.
e)    Sangat dipengaruhi oleh gerakan atau pergerakan matahari yang juga akan mempengaruhi pola angin.
f)     Memiliki dua jenis musim, yaitu musim kemarau dan juga musim penghujan. 

Lalu, apa saja unsur-unsur iklim yang perlu untuk diketahui?

Seperti yang telah disinggung sebelumnya bahwa unsur-unsur iklim menjadi suatu hal yang penting untuk Anda ketahui dan pahami. Hal ini dikarenakan sebagai manusia, kita tidak bisa memisahkan peran dari iklim ataupun cuaca dari kehidupan kita sehari-hari.

Setidaknya ada 6 (enam) unsur-unsur iklim yang perlu untuk Anda ketahui, dan semuanya akan dijabarkan sebagai berikut:

1.    Penyinaran Matahari

Komponen pertama dari unsur-unsur iklim adalah penyinaran matahari. Penyinaran matahari menjadi unsur iklim akrena matahari itu sendiri merupakan peran penting yang sangat berpengaruh pada pengaturan iklim yang ada di bumi ini serta menjadi sumber energi paling utama yang ada di permukaan bumi tersebut.

2.    Suhu Udara

Suhu udara dapat diartikan sebagai suatu keadaan panas ataupun keadaan dingin suatu udara yang memiliki sifat menyebar serta memiliki ukuran yang berbeda-beda di setiap wilayahnya. Suhu udara menjadi suatu bagian dari unsur-unsur iklim yang sangat berpengaruh. Alat untuk mengukur suhu udara adalah termometer.

3.    Humidity (Kelembapan Udara)

Seperti beberapa komponen yang telah disebutkan sebelumnya, kelembapan udara atau yang bisa disebut sebagai humidity menjadi suatu bagian dari unsur-unsur iklim itu sendiri. Kelembapan udara ini merupakan jumlah uap air yang terdapat pada udara. Dalam pengukuran kelembapan udara, jika suhu udara yang ada di suatu daerah tersebut makin tinggi maka akan semakin banyak uap air yang dikandungnya dan semakin lembap udara tersebut.

4.    Awan

Awan menjadi kompnen keempat dari unsur-unsur iklim. Awan jika dilihat dari pengertiannya, maka dapat diartikan sebagai massa dari butir-butir kecil air yang ada di dalam lapisan atmosfer bagian bawah. Awan menjadi salah satu unsur dari iklim ataupun cuaca, karena kondisi awan dapat menunjukkan bagaimana suatu kondisi cuaca ataupun iklim yang ada di suatu tempat.

5.    Curah Hujan

Kemudian, unsur-unsur iklim juga meliputi curah hujan. Secara umum, curah hujan dapat diartikan sebagai suatu jumlah hujan yang ada di suatu daerah tertentu dalam kurun waktu tertentu.

Curah hujan menjadi salah satu unsur dari iklim karena curah hujan yang ada di suatu daerah juga bisa menggambarkan atau menunjukkan bagaimana iklim ataupun cuaca yang sedang berlangsung pada daerah tersebut. Curah hujan sendiri memang dapat diukur dengan menggunakan penakar hujan atau bisa disebut sebagai (Rain Gauge).

6.    Angin

Dan unsur-unsur iklim yang terkahir adalah angin. Angin dapat diartikan sebagai suatu udara yang dapat bergerak daeri daerah yang memiliki tekanan maksimum atau tinggi ke daerah yang memiliki tekanan minimum atau rendah. Perbedaan tekanan yang terjadi ini merupakan akibat dari perbedaan suhu udara yang terjadi.

Jika suhu udara yang terdapat di suatu daerah tergolong tinggi maka akan memiliki tekanan udara yang rendah. Akan tetapi jika suhu udara yang terdapat disuatu daerah tersebut rendah maka tekanan udara akan menjadi tinggi. Alat yang bisa digunakan untuk mengukur berapa kecepatan angin adalah anemometer.


Penulis: Kazou Media

Posting Komentar untuk "Berikut 6 Unsur-Unsur Iklim"